Pages

Saturday, March 9, 2019

Salshabilla Adriani dan YouTube: Video Pertama 100 Ribu Pelanggan, Jadi Semangat

TABLOIDBINTANG.COM - Video pertama Salshabilla Adriani di kanal youtube-nya berisi tanya jawab dengan penggemar.

Ia mengizinkan para penggemar bertanya apa saja melalui akun Twitter dan Instagram, lalu Salshabilla menjawab via kanal YouTube Salshabilla TV.

Video pertamanya mengundang 100 ribu pelanggan. “Saya jadi bersemangat membuat video. Sejak saat itu ke mana-mana saya selalu membawa kamera,” tutur pemeran Angel di sinetron Anak Jalanan itu.

Salshabilla Adriani sadar, kalau kanal YouTube-nya berisi tanya jawab dengan penggemar melulu, akan monoton. Ia lantas mencari ide agar konten lebih berwarna.

Untuk video berikutnya, Salshabilla menampilan tutorial merias wajah. Belakangan, ia mengunggah video jalan-jalan. Sepanjang tahun lalu, aktris kelahiran 12 Agustus ini melancong ke Amerika Serikat, Korea Selatan, dan Singapura.

Salshabilla Adriani dan YouTube: Video Pertama 100 Ribu Pelanggan, Jadi Semangat (dok. Youtube)
Salshabilla Adriani dan YouTube: Video Pertama 100 Ribu Pelanggan, Jadi Semangat (dok. Youtube)

Momen pelesir ke luar negeri diabadikan Salshabilla lalu dipamerkan kepada penggemar. Dalam seminggu liburan misalnya, ada satu hari yang ia luangkan untuk syuting YouTube di tempat-tempat yang sudah ditentukan. “Sekali syuting untuk 2 episode,” lanjutnya. 

(wyn/ ind/ han) 

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2J0LWGd
March 10, 2019 at 05:00AM from Berita Gosip Terbaru Hari ini, Kabar Artis Terkini - Tabloidbintang.com https://ift.tt/2J0LWGd
via IFTTT

No comments:

Post a Comment