Pages

Monday, December 3, 2018

Gelar Pengajian Jelang Nikah, Daus Mini Memohon Kelancaran

TABLOIDBINTANG.COM - Komedian Muhamad Firdaus atau Daus Mini akan menikah dengan Selvie Hana Wijaya pada 9 Desember 2018 mendatang di kawasan Depok, Jawa Barat. Ini merupakan pernikahan ketiga bagi Daus Mini.

Jelang hari pernikahannya, Senin (3/12) siang Daus Mini menggelar pengajian. Daus berdoa agar niatnya berumah tangga mendapat kelancaran tanpa ada hambatan.

"Tadi baru pengajian, selamatan," ujar Daus Mini saat dibubungi lewat telepon, Senin (3/11).

Daus Mini akan menikah dengan Selvie Hana Wijaya pada 9 Desember 2018. (Supriyanto/tabloidbintang.com)
Daus Mini akan menikah dengan Selvie Hana Wijaya pada 9 Desember 2018. (Supriyanto/tabloidbintang.com)

Pengajian digelar Daus Mini di kediaman orang tuanya usai salat zuhur bersama keluarga dan kerabat dekat.

Sebelumnya, Daus Mini pernah menikah dua kali namun berakhir pada perceraian. Pada 2011, Daus menikah dengan Yunita Lestari kemudian bercerai pada 2014 setelah dikaruniai seorang anak.

Kemudian, Daus Mini sempat dikabarkan menikah siri pada Maret 2018, dengan wanita bernama Rahadini. Namun lagi-lagi, Daus gagal mempertahankan rumah tangga lantaran dia merasa Rahadini hanya mendompleng popularitasnya.

Daus Mini akan menikah dengan Selvie Hana Wijaya pada 9 Desember 2018. (Repro)
Daus Mini akan menikah dengan Selvie Hana Wijaya pada 9 Desember 2018. (Repro)

(pri/ari)

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2FUF4IP
December 04, 2018 at 10:30AM from Berita Gosip Terbaru Hari ini, Kabar Artis Terkini - Tabloidbintang.com https://ift.tt/2FUF4IP
via IFTTT

No comments:

Post a Comment