Pages

Monday, December 31, 2018

Apa Rahasia Ernest Prakasa Film Garapannya Selalu Box Office?

TABLOIDBINTANG.COM - Karier Ernest Prakasa di dunia film terbilang moncer. Betapa tidak, dalam tiga tahun terakhir film yang disutradarainya selalu masuk deretan box office, menembus 1 juta penonton. Kini yang terbaru, Milly & Mamet besutannya pun menembus 1 juta penonton lebih selama 11 hari penayangannya di bioskop.

Ernest Prakasa mengaku tak mempunyai formula khusus kenapa filmnya yang tayang di akhir tahun selalu laku. Menurutnya, setiap seniman memiliki metode masing-masing dalam berkarya.

"Kalau aku orangnya fokus. Itu kenapa cuma bisa bikin satu dalam setahun. Kedua harus mau belajar dari kesalahan. Kayak baca dari berbagai review, dari kritikus," ujar Ernest Prakasa di Kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin (31/12).

Ernest Prakasa (Seno Susanto / tabloidbintang.com)
Ernest Prakasa (Seno Susanto / tabloidbintang.com)

Awalnya Ernest tak kuasa membaca review para kritikus film tentang karyanya. Saking tajamnya, kritikan itu membuatnya merasa sakit hati. Namun lambat laun, Ernest mulai menguatkan diri demi karya yang lebih baik lagi ke depannya.

"Mulai film ketiga, berani baca setelah filmnya sudah enggak tayang lagi. Pas filmnya tayang, cuma gue tandai dulu, pas filmnya turun baru gue baca dan pelajari. Apa pun itu, sepedes apa pun itu, ya udah. Kalau video di Youtube gue tonton, artikel gue baca," paparnya.

Ernest menambahkan, tema tentang keluarga bisa jadi merupakan magnet tersendiri bagi filmnya yang tayang di momen liburan akhir tahun. Bahkan Ernest sempat mendengar pengakuan orang lain, menonton film Warkop saat Lebaran, dan filmnya ketika Natal.

"Imejnya juga kayak nempel di orang, terus kayaknya memang liburan keluarga jadi momen yang pas buat drama komedi keluarga. Karena film aku semuanya keluarga," pungkas Ernest Prakasa.

(tov/ray)

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2AmsrRW
January 01, 2019 at 03:30AM from Berita Gosip Terbaru Hari ini, Kabar Artis Terkini - Tabloidbintang.com http://bit.ly/2AmsrRW
via IFTTT

No comments:

Post a Comment